new

Sabtu, 29 Oktober 2011

PENGARUH PEMAKAIAN iPod & Gadget



iPod & Gadget
Kalian pasti dah tau donk yang namanya iPod dan Gadget. tapi aku akan jelasin lagi apa sih iPod dan Gadget...
iPod adalah merek serangkaian perangkat pemutar media digital yang dirancang dan dijual oleh Apple Computer (Hewlett-Packard juga sempat menjual produk tersebut dengan nama Apple iPod + HP). Nama "iPod" juga dahulu merupakan nama salah satu varian pemutar media digital dalam rangkaian tersebut (varian ini kini disebut "iPod classic"). Sebagian besar varian iPod memberikan antarmuka pengguna (user interface) yang sederhana dengan menggunakan disain dalam bentuk roda putar (scroll wheel). iPod classic menyimpan datanya di dalam sebuah hard drive, sementara model lainnya menggunakan flash memory. Seperti sebagian besar perangkat pemain musik lainnya, iPod bisa digunakan sebagai hard drive eksternal bila disambungkan ke sebuah komputer.

Gadget adalah suatu peranti atau instrumen yang memiliki tujuan dan fungsi praktis spesifik yang berguna yang umumnya diberikan terhadap sesuatu yang baru.

Selain ada manfaat dan kegunaannya, iPod dan Gadget juga ada pengaruh buruknya lho bagi para penggunanya bila digunakan secara terus menerus dan terlalu keras. Salah satu akibatnya adalah para penggunanya dapat menderita penyakit Trauma Akustik.
apa sih Trauma Akustik itu? menurut “dr. Ida Roselena, yang disebut Trauma Akustik adalah salah satu penyakit yang diakibatkan oleh kerusakan organic telinga yang disebabkan oleh adanya energi suara yang sangat besar, misalnya, suara bising yang terlalu keras dalam jangka waktu yang cukup lama. Kerusakan ini dapat berupa pecahnya gendang telinga, kerusakan tulang-tulang pendengaran, atau kerusakan organ Corti yang bisa menjadikan orang mengalami gangguan pendengaran atau (tuli)”. Ga mau khan, kita masih muda udah tuli?! Penderita biasanya tidak sulit untuk menentukan saat terjadinya trauma yang bisa menyebabkan kehilangan pendengaran.
Gejala dari penyakit Trauma Akustik ini adalah telinga berdengung saat berada di tempat yang sepi. Dan saat berada di tempat yang ramai, dengungan itu tidak terasa karena kebisingan didaerah sekitar menutupi bunyi dengungannya. Bila penderita trauma akustik tetap mendengarkan iPod dan Gadget secara berlebihan, maka dapat mengakibatkan pendengaran kita menurun. Bila sudah terjadi gangguan pendengaran yang dapat mengakibatkan gangguan komunikasi maka penderita dapat menggunakan alat bantu dengar. Jika pendengaran sudah sedemikian buruk dan menganggu komunikasi maka diperlukan psikoterapi lebih intesif agar penderita dapat menerima keadaannya. Jika digunakan alat bantu pendengaran maka perlu dilakukan latihan pendengaran agar penderita dapat menggunakan sisa pendengaran dengan alat bantu dengar secara efisien dibantu dengan membaca ucapan bibir, mimik dan gerakan anggota badan serta bahasa isyarat untuk bisa berkomunikasi, selain itu penderita tuli akibat bising ini juga suli mendengar suaranya sendiri sehingga diperlukan rehabilitasi suara agar dapat mengendalikan volume, tinggi rendah dan irama percakapan. Pada penderita yang mengalami tuli total bilateral dapat dipertimbangkan pemasangan implant klokea. Oleh karena itu perlu dilakukan pemantauan dan deteksi dini untuk mencegah hal-hal yang tidak di inginkan karena kerugian akibat pemakaian iPod dan Gadget yang berlebihan cukup besar. Dan pemeriksaan gangguan pendengaran harus dilakukan secara teliti, cermat dan hati-hati.
Nah, udah tau khan ternyata iPod dan Gadget punya pengaruh buruk buat pendengaran kita jika digunakan terlalu sering. Jadi, mulai sekarang pemakainnya lebih baik dibatasi aja. ihhhh.. seremmm TULI???... kalian pasti nggak mau donk tuli. well batasi penggunaan Gadget or iPod.. OK.. : )

sumber : 
  • http://id.wikipedia.org/wiki/IPod
  •  http://id.wikipedia.org/wiki/Gawai
  • http://media.vivanews.com/images/2011/02/01/104332_ahalink--modem-hotspot-portable-besutan-untuk-5-gadget-wi-fi.jpg
  • http://ttusman5.files.wordpress.com/2011/02/apple-ipod-nano-4g1.jpg

Tidak ada komentar:

Posting Komentar